Partisipasi Mahasiswa SAA Pada Peringatan Maulid Nabi di Kanwil Kemenag Kalbar
21 September 2024 2024-09-21 6:49Partisipasi Mahasiswa SAA Pada Peringatan Maulid Nabi di Kanwil Kemenag Kalbar
Partisipasi Mahasiswa SAA Pada Peringatan Maulid Nabi di Kanwil Kemenag Kalbar
saa.iainptk.ac.id. Pontianak, 20 September 2024 –
Kantor Wilayah Kementerian Agama (Kanwil Kemenag) Provinsi Kalimantan Barat menggelar Peringatan Maulid Nabil Muhammad SAW dengan penuh khidmat. Acara yang berlangsung di aula utama Kanwil Kemenag ini juga diikuti oleh para mahasiswa Praktik Pengalaman Lapangan (PPL) dari Institut Agama Islam Negeri Pontianak ( IAIN) Pontianak, diantaranya Nila Nur Laili, Multazam, dan Uwais Alqorani dari prodi Studi Agama-Agama.
Mahasiswa PPL IAIN Pontianak tidak hanya berperan sebagai peserta, tetapi juga turut membantu panitia dalam mengatur jalannya acara, mulai dari persiapan tempat, dokumentasi, hingga mendampingi tamu undangan.
Kepala Kanwil Kemenag Kalimantan Barat, Muhajirin Yanis, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada para Kabag TU, Kabid dan Pembimas Ketua Tim Pokja, Seluruh ASN, PPNPN dan para hadirin lainnya. Menurutnya, kegiatan ini merupakan bagian penting dari sinergi lembaga pemerintah dalam menghidupkan nilai-nilai keagamaan.
Peringatan Maulid Nabi kali ini mengusung tema “ Pesan Damai Rasulullah , Mengiatkan Karakter Nusantara Baru, Indonesia Maju”, dan diisi dengan ceramah agama yang disampaikan oleh Ustadz Fitrah Aulia Rachman. Ia menekankan pentingnya mencontoh sifat-sifat Rasulullah SAW dalam membangun pribadi yang kuat. Peringatan Maulid Nabi bukan sekedar seremonial, tetapi harus menjadi momentum untuk merenungkan kembali perjalnan hidup Nabi Muhammad SAW dan mencontoh nilai-nilai akhlak mulianya.
Selian itu, lantunan shalawat dan pembacaan syair-syair pujian kepada Nabi Muhammad SAW oleh seluruh hadirin turut menambah nuansa religius dalam peringatan ini. Peringatan Maulid Nabi di Kanwil Kemenag Kalimantan Barat ini juga menjadi ajang silaturrahmi bagi seluruh pegawai dan mahasiswa.
Melalui peringatan ini, Kanwil Kemenag Provinsi Kalimantan Barat berharap agar seluruh umat Islam di Kalimantan Barat dapat terus menjaga persatuan, meneladani sifat-sifat mulia Rasulullah, dan mengaplikasikannya dalam kehidupan sehari-hari.
Penulis: Nila Nur Laili