Dekan FUAD IAIN Pontianak. “95% Mahasiswa SAA tahun ini beasiswa dan ini kesempatan bagi adik-adik SMA”
16 November 2023 2023-11-16 2:31Dekan FUAD IAIN Pontianak. “95% Mahasiswa SAA tahun ini beasiswa dan ini kesempatan bagi adik-adik SMA”
Dekan FUAD IAIN Pontianak. “95% Mahasiswa SAA tahun ini beasiswa dan ini kesempatan bagi adik-adik SMA”
Pontianak, 15 November 2023. saa.iainptk.ac.id
HMPS Studi Agama-Agama membuat agenda “Seminar Resolusi Konflik” dihadiri oleh 20 SMA sederajat, Dekan Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (Fuad), KABAG TU FUAD, dan pemateri dari Sekolah Tinggi Agama Katholik (STAKAT) Negeri Pontianak.
Kegiatan resolusi konflik dibuka langsung oleh Dekan Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah (FUAD) yakni Dr. Cucu, M.Ag.
Beliau menyampaikan bahwa FUAD memiliki 6 fakultas unik dan salah satunya SAA, diharapkan mahasiswa SAA dapat menjadi penyuluh agama dan peneliti antar agama.
Tidak hanya itu, Dekan FUAD juga menyampaikan bahwa 95% mahasiswa SAA tahun ini mendapatkan beasiswa kuliah hingga selesai.
“Fakultas Ushuluddin adab dan dakwah ini memiliki 6 Program studi unik dan salah satunya adalah SAA, SAA ini nantinya akan di fokuskan untuk menjadi penyuluh agama dan peneliti bidang agama-agama. Tahun ini mahasiswa SAA 95% beasiswa, ini merupakan kesempatan bagi adik-adik SMA” ungkap Dr. Cucu, M.Ag
Kegiatan seminar resolusi konflik dianggap penting oleh Dekan FUAD sebab, ini merupakan bagian dari dakwah apabila di implementasikan.
“Mengapa seminar resolusi konflik itu dilaksanakan oleh SAA? Menyelesaikan konflik antar umat beragama atau inter umat beragama itu merupakan bagian dari dakwah” jelas Dr. Cucu, M.Ag
Penulis : Elis Nur Khadijah
Editor : Ega Mahendra