PRODI SAA SUKSES GELAR DIALOG NASIONAL
19 Oktober 2022 2022-10-19 9:38PRODI SAA SUKSES GELAR DIALOG NASIONAL
PRODI SAA SUKSES GELAR DIALOG NASIONAL
Pontianak, Senin, 17/10/2022. saa.iainptk.ac.id.
Prodi Studi Agama-Agama FUAD IAIN Pontianak sukses melaksanakan kegiatan Diksa Reborn edisi Dialog Nasional pada Senin, 17 Oktober 2022 yang bertempat di Open Plenary Hall FUAD Tower C Lantai 2 IAIN Pontianak. Kegiatan yang terwujud darikolaborasi Prodi SAA FUAD IAIN Pontianak, Lingkar Studi Agama dan Budaya (LSAB), Youth Interfaith and Peace Center (YIPC), dan HMPS SAA dibuka oleh Dekan Fakultas Ushuluddin Adab dan Dakwah IAIN Pontianak yang diwakili oleh Dr. Yapandi, M. Pd sekalu Wakil Dekan Bidang Administrasi Umum, Perencanaan dan Keuangan FUAD IAIN Pontianak.
Dalam sambutannya, Dr. H. Yapandi menyatakan bahwa Studi Agama-Agama menjadi bagian terpenting dalam kehidupan. Begitu juga dengan pentingnya dialog nasional yang diadakan hari ini. Menurut beliau, sejak zaman nabi Adam hingga sekarang, persoalan agama menjadi menarik dan masih orisinil untuk diperbincangkan. Dengan memahami pentingnya dialog lintas agama, maka akan meminimalisir timbulnya konflik antar agama. Beliau juga menyampaikan rasa bangga atas diselenggarakannya kegiatan kreatif dan inovatif ini.
“Semoga Dialog Nasional ini dapat menambah wawasan dan kesadaran kita, bahwa persoalan agama itu masih perlu untuk kita dialogkan guna membangun peradaban kemanusiaan yang aman dan damai”, pungkasnya di akhir sambutan.
Mengusung tema Krisis Dialog Lintas Agama dan Masa Depan Perdamaian, forum tersebut diisi oleh dua narasumber yang kompeten di bidangnya. Pembicara pertama yaituAndry Fitriyanto, M. Ud yang merupakan Trainer Moderasi Beragama IAIN Pontianak dan Sekretaris Prodi Studi Agama-Agama FUAD IAIN Pontianak. Pembicara kedua adalah Riston Batuara, M. Th yang merupakan dosen Sekolah Tinggi Teologi Injili Indonesia (STTII) Yogyakarta sekaligus direktur Youth Interfaith and Peace Center (YIPC). Dialog Nasional ini dipandu oleh Tauvan, S. Ag yang merupakan perwakilan darikomunitas Lingkar Studi Agama dan Budaya Kalimantan Barat.
Dialog Nasional yang diselenggarakan secara luring dan daring (hybrid) ini dihadiri puluhan peserta dari unsur dosen dan mahasiswa. Forum dialog berlangsung dengan dinamis dan penuh semangat. Beberapa peserta (baik luring maupun daring) turut menyumbangkan buah pikirannya dan pertanyaan-pertanyaan kritis yang kontstuktif tentang tema dialog.
Salah satu peserta yang ditemui usai kegiatan memberikan tanggapan positif akan kegiatan yang baru saja diikutinya. “Ini adalah pertama kalinya saya mengikuti acara dialog nasional, dan ternyata sangat menarik bagi saya. Kemudian juga didukung oleh pemateri yang keren, dan penyampaian materi yang mudah dimengerti. Banyak pengetahuan baru yang menggugah kesadaran saya bahwa pentingnya dialog lintas iman untuk membangun perdamaian. Semoga akan ada terus kegiatan seperti ini ke depannya,” pungkas M.Akbar yang merupakan mahasiswa Prodi SAA.
Penulis: Elis Nurhadijah
Editor: Andry Fitriyanto
Postingan terbaru
Artikel dan Kutipan
Juli 11, 2024Terkait Akreditasi Unggul: Prodi SAA IAIN Pontianak Terima Tamu dari UIN Antasari Banjarmasin
Mei 21, 2024Mengenal Kampung Ruan Lama, Sarawak, Malaysia: Toleransi Antar Umat Beragama yang Patut dicontoh
Februari 9, 2024Hasil Nyata PkM Internasional: Muadzin Cilik Kumandangkan Adzan Pertama Kali di Kampung Tebun, Sarawak, Malaysia
Februari 9, 2024Mahasiswi SAA Saksikan Proses Warga Kampung Sibau Rumbau Menjadi Mualaf di Simunjan, Sarawak, Malaysia
Februari 9, 2024MAHASISWA “KKL KONVERSI” SAA LETAKKAN PRASASTI TANAM BAMBU
Agustus 7, 2023PkM SAA KKL Konversi 2023, Sukses!
Agustus 7, 2023GENCAR JARING CALON MAHASISWA, PRODI SAA RAMBAH SMAN 2 SELAKAU
Januari 30, 2023Lulusan SMK Masuk SAA, Siapa Takut?
Januari 28, 2023Guru Besar SAA, Harapan Masa Depan
Desember 18, 2022Prodi SAA Sukses Pandu Sesi 2 Konferensi Internasional Keagamaan
November 30, 2022SEKRETARIS PRODI STUDI AGAMA-AGAMA BICARA MODERASI BERAGAMA DI FORUM NASIONAL
Oktober 19, 2022HMPS SAA SUKSES GELAR DIALOG LINTAS AGAMA DAN BUDAYA
November 18, 2024MAHASISWA SAA PPL PONTIANAK POST: MERAYAKAN HUT KOTA PONTIANAK BERSAMA PIMPINAN DAN STAF PONTIANAK POST
November 12, 2024PERSIAPKAN SKPI BERNILAI, SAA GANDENG HALAL CENTER
November 10, 2024MENJADI BAGIAN DARI SEJARAH: KONTRIBUSI MAHASISWA SAA DALAM TARI JEPIN MASSAL HUT KOTA PONTIANAK KE
Oktober 23, 2024